Penyerahan Bantuan RTLH dan Juga Santunan Anak Yatim di Pendopo Bupati Bondowoso

Bondowoso- KLIKTODAY.CO.ID
Pada kesempatan ini Bupati Bondowoso KH. Salwa Arifin bersama jajaran Bank Jatim menyerahkan secara simbolis Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) dan santunan kepada 10 anak yatim.

Bupati Bondowoso KH. Salwa Arifin di dampingi Sekertaris Daerah, Vice President Bank Jatim dan Pimpinan Bank Jatim hadiri penyerahan Corporate Social Responsibility untuk menyerahkan 10 unit perbaikan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) di Pendopo Bupati, hari ini Jum’at, (22/09/2023).

Bupati Bondowoso mengucapkan terimakasih kepada pihak terkait dan mengungkapkan program Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) yang di inisiasi oleh Bank Jatim Cabang Bondowoso diminta harus tepat sasaran, dan langkah ini sebagai upaya percepatan penanganan kemiskinan di Kabupaten Bondowoso.

BACA JUGA :  KPH Bondowoso Terpilih Menjadi Yang Terbaik Pada Tingkat Provinsi Jatim

“Terima kasih kepada pihak pihak terkait yang sudah melaksanakan program ini, saya yakin penerima akan merasa senang dan bangga mendapatkan rumah yang layak untuk mereka huni bersama keluarga, semoga ini semua membawa keberkahan dan kebahagiaan bagi penerima bantuan”, ungkapnya

BACA JUGA :  Terkait Sinergi, Dandim Bondowoso Sampaikan Peran TNI AD

Turut hadir juga dalam acara tersebut, Kepala BP4D, Kepala Dinas Perkim dan para penerima bantuan RTLH.