TNI  

Perwakilan Kontingen Karateka Bondowoso Raih 3 Medali Perak pada Hari Pertama Piala Panglima TNI di Surabaya

Surabaya, KLIKTODAY.CO.ID – Perwakilan kontingen karateka dari Bondowoso berhasil menorehkan prestasi gemilang di ajang Piala Panglima TNI. (18/10/2024)

Kompetisi ini diselenggarakan di Surabaya. Pada hari pertama kompetisi, tiga orang karateka dari Bondowoso berhasil meraih juara dua, dengan masing-masing mendapatkan medali perak.

Prestasi ini menjadi kebanggaan bagi kontingen Bondowoso dan menunjukkan kemampuan atlet-atlet muda daerah dalam ajang nasional.

BACA JUGA :
Kasdim Bondowoso Lepas 3 Atlet dan Pelatih MMA untuk ONE PRIDE: Simak Momen Penuh Semangat Ini!

Ketiga karateka yang berhasil meraih medali perak telah menunjukkan semangat juang tinggi dan sportivitas dalam setiap pertandingan yang mereka jalani.

BACA JUGA :
Satgas TMMD Ke-116 Kodim 0822 Bondowoso, Melakukan Rehab Musholla An Nur Didusun Kerang

Kasdim 0822 Bondowoso Mayor Inf Tanuri mengapresiasi kepada tiga atllet yang sudah berhasil maraih juara dua di kompetisi ini.

“Selamat kepada para pemenang, semoga kesuksesan ini berlanjut hingga hari-hari berikutnya dalam kompetisi Piala Panglima TNI,” tuturnya

BACA JUGA :
Babinsa Grujugan Dukung Kemajuan UMKM Desa Kejawan Pendampingan Langsung di Rina Handmade

“Keberhasilan ini diharapkan menjadi motivasi bagi atlet-atlet lain untuk terus berlatih dan berjuang mengharumkan nama Bondowoso di kancah nasional maupun internasional,” tambah Kasdim 0822 Bondowoso Mayor Inf Tanuri. (*)