Bondowoso, KLIKTODAY.CO.ID –
Suasana penuh haru dan kebahagiaan menyelimuti Kelompok Tani Subur 1C Desa Taman, Kecamatan Taman Krocok, Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur.
Kelompok tani sederhana itu tak kuasa menahan rasa syukur setelah menerima bantuan kendaraan roda tiga dari Pemerintah Kabupaten Bondowoso melalui Dinas Pertanian.
Bantuan tersebut disambut dengan doa dan ucapan terima kasih yang tulus dari Ketua Kelompok Tani Subur 1C. Baginya, bantuan ini bukan sekadar alat angkut hasil panen, melainkan simbol kepedulian pemerintah terhadap perjuangan petani kecil di pelosok desa.
“Alhamdulillah, kami bersyukur kepada Allah SWT. Bantuan ini membuat kami sangat gembira. Mudah-mudahan kendaraan roda tiga ini bisa memberikan inovasi dan semangat baru bagi petani terus mengembangkan pertanian di desa kami,” ujarnya Ketua Kelompok Tani, Sucipto, kepada media Klik Today pada Senin (20/10/2025) di halaman Pertanian Bondowoso.
Ia menambahkan, bantuan roda tiga tersebut akan sangat membantu kelompoknya dalam mengangkut hasil panen, pupuk, serta kebutuhan pertanian lainnya.
“Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Bapak Bupati Bondowoso dan pihak Dinas Pertanian. Bantuan ini benar-benar bermanfaat bagi kami, terutama untuk meringankan beban kerja para petani,” ucap Sucipto
Langkah pemerintah daerah dalam memberikan bantuan alat pertanian ini merupakan bagian dari upaya nyata meningkatkan produktivitas petani sekaligus memperkuat ketahanan pangan di tingkat desa.
Dinas Pertanian Kabupaten Bondowoso terus mendorong modernisasi pertanian dengan memberikan fasilitas sesuai kebutuhan kelompok tani di berbagai wilayah.
Pemkab Bondowoso, melalui program pemberdayaan petani, berkomitmen agar sektor pertanian menjadi tulang punggung ekonomi daerah. Dengan adanya bantuan seperti roda tiga, diharapkan proses pengangkutan hasil tani menjadi lebih cepat, efisien, dan menghemat biaya operasional.
Bantuan ini menjadi angin segar bagi para petani yang setiap hari bekerja keras demi menjaga ketersediaan pangan.
“Kami tidak hanya menerima bantuan alat, tapi juga semangat baru. Terima kasih atas perhatian pemerintah. Semoga ke depan, pertanian di Desa Taman semakin maju dan makmur,” ujar Sucipto
Bantuan itu mungkin hanya sebuah roda tiga, namun bagi petani Desa Taman, ia menjadi roda harapan yang menggerakkan mimpi untuk hidup lebih sejahtera. (Sup)