Bondowoso, KLIKTODAY.CO.ID — Ribuan mata tertuju ke Desa Taman, Kecamatan Grujugan, Bondowoso. Dalam suasana penuh khidmat, Pondok Pesantren Al Faruq menggelar Haflatul Imtihan yang dihadiri kurang lebih 500 jamaah. Babinsa Koramil 0822/08 Grujugan, Serma Slamet Riyadi, bersama aparat gabungan dari Koramil dan Polsek Grujugan, sukses mengamankan jalannya acara hingga selesai. Minggu malam (27/4/2025).
Acara dimulai pukul 19.30 WIB, dibuka dengan pembacaan doa dan dilanjutkan dengan pembagian hadiah kepada santri dan santriwati berprestasi. Momen ini menjadi puncak apresiasi atas jerih payah para santri selama setahun menimba ilmu agama di Ponpes Al Faruq.
“Kami bangga atas prestasi yang diraih santri kami. Semoga menjadi generasi penerus yang cerdas dan berakhlak mulia,” ujar KH Muhammad Kholid Faruq, Pengasuh Ponpes Al Faruq, dalam sambutannya.
Puncak acara menghadirkan ceramah religius yang dibawakan oleh KH Abdul Hamid dari Jember. Dalam tausiyahnya, KH Abdul Hamid menekankan pentingnya akhlak dan pendidikan agama di tengah gempuran era modernisasi. “Ilmu duniawi tanpa akhlak hanyalah kesombongan semu. Mari kita kuatkan pondasi iman anak-anak kita,” serunya yang disambut takbir oleh jamaah.
Kegiatan ini juga dihadiri sejumlah tokoh penting, termasuk Danramil Grujugan Kapten Inf Nurdin, Kapolsek Grujugan, dan Kepala Desa Taman. Kehadiran aparat keamanan yang sigap dan bersinergi membuat suasana pengajian berjalan aman, tertib, dan penuh kedamaian.
“Kami bersyukur, acara malam ini berjalan lancar berkat dukungan dari semua pihak, terutama Babinsa dan aparat keamanan,” ungkap salah satu panitia acara.
Serma Slamet Riyadi, dalam testimoninya, menyampaikan, “Pengamanan ini bukan sekadar tugas, melainkan bentuk bakti kami kepada masyarakat dan pondok pesantren. Kami ingin memastikan bahwa setiap kegiatan keagamaan di wilayah kami berjalan aman dan nyaman.” tuturnya
Dengan pengamanan ekstra ketat dan partisipasi aktif dari seluruh elemen masyarakat, Haflatul Imtihan Ponpes Al Faruq sukses digelar dengan penuh semangat religius dan kebersamaan, memperkokoh ukhuwah islamiyah di Bumi Bondowoso.