Intan Jaya, KLIKTODAY.CO.ID – Papua
Dalam upaya menjaga keamanan dan meningkatkan hubungan baik dengan masyarakat, Satuan Tugas (Satgas) Yonif 509 Kostrad melaksanakan patroli rutin di sekitar pasar pagi.
Kegiatan patroli ini tidak hanya bertujuan untuk menjaga stabilitas keamanan, tetapi juga untuk menyapa dan berinteraksi dengan masyarakat setempat. (Rabu, 29/05/2024)
Dantim Tk Holomama Letda Inf Satrio, menyatakan bahwa patroli ini merupakan bagian dari strategi pendekatan secara humanis yang diusung oleh Satgas. “Kami ingin memastikan bahwa masyarakat merasa aman dan terlindungi, sekaligus membangun hubungan yang lebih erat dengan mereka melalui interaksi langsung,” ujar Dantim.
Selama patroli, Satgas Yonif 509 Kostrad berkeliling kampung dan menyempatkan diri untuk bertegur sapa dengan warga. Mereka mendengarkan keluhan, kebutuhan, serta aspirasi masyarakat. Dalam beberapa kesempatan, pasukan juga membantu warga dalam kegiatan sehari-hari.
Salah satu warga disekitar pasar pagi Bapak Jhon, mengungkapkan rasa senangnya dengan kehadiran pasukan TNI di kampung mereka. “Kami merasa lebih tenang dan aman dengan kehadiran mereka. Mereka juga sangat ramah dan selalu siap membantu kami,” kata Jhon.
Selain patroli dan interaksi dengan masyarakat, Satgas Yonif 509 Kostrad juga memberikan edukasi mengenai pentingnya menjaga keamanan lingkungan serta cara-cara sederhana untuk mencegah tindak kejahatan. Pasukan mengajak masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam menjaga keamanan kampung mereka.
Diharapkan kegiatan ini akan rutin dilaksanakan agar masyarakat dapat merasa tenang dan aman serta berperan aktif dalam menjaga keamanan dan kenyamanan di Intan Jaya.
Bismillah Condromowo Berhasil.
(*)