Bondowoso, KLIKTODAY.CO.ID – Dalam rangka untuk menjaga Keamanan dan ketertiban bersama diwilayah, Babinsa Posramil 0822/03 Tamankrocok, Kodim 0822/Bondowoso Serma Suroto dan Serka Suwariaten melaksanakan sambang di Polsek Tamankrocok Bondowoso, Kamis sore (23/5/2024).
Kegiatan sambangi Polsek bertujuan meningkatkan Sinergitas dan menjalin tali silaturahmi serta membahas Kamtibmas wilayah yang berpotensi menjadi titik rawan tindakan kejahatan ini, sebagai langkah TNI -POLRI dalam memantau perkembangan situasi dan menjaga keamanan dan ketertiban.
Dalam kesempatan tersebut, Babinsa Posramil 0822/03 Tamankrocok Serma Suroto mengatakan, “Bahwa kegiatan sambang ini sangat penting, dimana, kegiatan ini merupakan wahana dan sarana untuk terus memperkuat tali silaturahmi serta kebersamaan antara TNI-Polri yang selama ini sudah terjalin dengan baik.
“Dengan komunikasi dan koordinasi yang baik akan terbentuk Sinergitas dan Soliditas TNI-Polri dalam menjaga Kamtibmas di wilayah Kecamatan Tamankrocok agar tetap Kondusif,” harapnya. (Sup).